Rangkaian Kegiatan BIOLASKA Selama Bulan Ramadhan 1444 H

Hai Sobat Konservasi di manapun kalian berada, apa kabar? Semoga sehat-sehat selalu ya, aamiin..

Artikel kali ini akan memuat cerita tentang kita, eaa (canda kita :v). Ekm, maksudnya bukan itu ya, Sobat. Jadi, pada artikel ini kami akan berbagi cerita mengenai kegiatan BIOLASKA selama bulan Ramadhan yang insyaAllah penuh berkah ini. Barakallah.

Alhamdulillah, di bulan Ramadhan ini BIOLASKA berkesempatan untuk mengadakan dan mengikuti beberapa kegiatan, baik kegiatan internal maupun eksternal. Kegiatan tersebut di antaranya adalah Khataman dan Buka Bersama, Sahur on Nature, Kunjungan dan Buka Bersama Bionic UNY, dan Takjil on The Road.

1. Khataman dan Buka Bersama
Jumat, 7 April 2023
Khataman dan Buka Bersama dilaksanakan di Beskem tercinta. Kegiatan internal ini dimulai dengan memasak berbagai menu makanan untuk berbuka nanti. Selain makanan, sebagian peserta yang lain juga menyiapkan minumannya. Sekitar pukul 5 sore prosesi masak-memasak hampir selesai, tinggal menunggu ayam matang di atas kompor yang menyala. Prosesi selanjutnya adalah khataman dan doa bersama sembari menunggu waktu berbuka tiba. Usai berdoa, suara adzan maghrib pun terdengar. Prosesi buka bersama akhirnya dimulai. Nyam nyam nyams…

2. Sahur on Nature
Jumat-Sabtu, 7-8 April 2023
Peserta Sahur on Nature berkumpul terlebih dulu di beskem BIOLASKA. Rombongan berangkat pukul 9 malam, sampai di rumah Pak Suisno Kulonprogo pada pukul 11 malam. Tiba disana peserta langsung menata barang bawaan dan bersiap untuk kegiatan malam, yaitu herping di Grojogan Sewu, Jatimulyo, Kulonprogo.

Sewaktu herping, kami ditemani oleh Pak Setya. Peserta lain dari tim Kalamangga, Mas Alvian Bodrek dan Mas Ghozi, juga turut bergabung dalam kegiatan ini sembari hunting laba-laba.

Malam, hawa dingin, dan seru menjadi tiga potong kata yang cocok untuk menggambarkan suasana kala itu.

Tak terasa waktu bergulir, tengah malam terlewati dan waktu kini sudah memasuki dini hari. Selesai herping, para peserta bergegas pulang ke rumah Bapak Suisno. Waktunya istirahat.

Pukul tiga pagi dilanjutkan kegiatan sahur bersama. Sesaat setelah fajar menyingsing, kegiatan birding di sekitar pemukiman pun dimulai.

Berikut adalah spesies yang kami temukan.
Herpetofauna: Odorrana hosii, Gonocephalus kuhlii, Leptobrachium hasseltii, Chalcorana chalconota, dan Fejervarya sp.
Avifauna: Bondol jawa, Walet linci, Burung-madu kelapa, Cabai bunga-api, Cucak kuning, Kancilan bakau, Burung-madu sriganti, Pijantung kecil, Burung-madu jawa, dan Sepah kecil.

3. Kunjungan dan Buka Bersama Bionic UNY
Sabtu, 8 April 2023
Sore itu, BIOLASKA mendapat kunjungan dari Kelompok Studi Bionic UNY. Kegiatan diisi dengan sharing program kerja dan bincang santai saling berbagi cerita. Suara bedug terdengar, kegiatan dilanjutkan dengan sesi buka bersama dan sholat maghrib. Buka puasa kala itu sedikit lucu, beberapa dari kita saling melempar candaan padahal di awal bertemu sempat diam saling tunggu bicara. Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan plakat dan sertifikat dari Bionic kepada BIOLASKA, kemudian ditutup dengan foto bersama. Ciss, kacang bunciss, cekrek :v

4. Takjil on The Road
Selasa, 11 April 2023
Sebagai ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT, di bulan Ramadhan ini BIOLASKA mengadakan kegiatan Takjil on The Road. Pada kesempatan ini, BIOLASKA berbagi makanan buka puasa yang dimasak sendiri di beskem. Paket makanan selanjutnya dikemas dan dibagikan kepada orang-orang yang ditemui di jalanan.

Nah, itu dia cerita dari kami. Seru kan, Sobat? (Iyaa, seruuu). Ok, done. See you on the next articel, yap!
Salam lestari, salam konservasi!

Salam bahagia, Jurlaska.

Tinggalkan komentar